Thursday, November 20, 2008

Dinar Dan Harga Kambing

Sudah lama saya tidak mengurusi harga kambing, terakhir ngurusi ketika menjadi ketua DKM di masjid komplek dan ikut memantau harga-harga kambing yang ditawarkan supplier. Saat itu (2002-2003) harga kambing masih dikisaran Rp 500 ribu-an.

Hari-hari ini pedagang kambing mulai ramai menjajakan kambingnya di pinggir-pinggir jalan; saya perhatikan kambing-kambing yang sedang harganya sudah diatas Rp 1 juta-an.

Kok cepat amat ya naiknya ?. Inilah realita daya beli uang kita.

Harga kambing-kambing tersebut sesungguhnya tidak berubah selama 1400 tahun lebih. Di zaman Rasulullah SAW harga kambing pada kisaran 1 Dinar; maka satu Dinar sekarang (Rp 1,215,000 pada saat artikel ini saya tulis) tetap dapat untuk membeli kambing dengan ukuran sedang.

Tidak demikian halnya dengan uang kertas baik itu Rupiah, US$ maupun uang kertas dari negeri manapun – belum ada yang terbukti survive dalam jangka panjang.

Apabila trend kenaikan harga kambing (sama dengan kenaikan harga Dinar) tetap seperti rata-rata trend 40 tahun terakhir yaitu naik 23.30 %/tahun; maka kambing Qurban yang sekarang harganya Rp 1.2 juta; 5 tahun lagi akan menjadi Rp 3.4 juta dan 40 tahun lagi akan menjadi Rp 5.22 Milyar ! Wow nggak masuk akal kah ?.

Lagi-lagi inilah realita uang kita. Gunakan rumus finansial dasar FV=PV*(1+I maka Anda akan ketemu angka-angka tersebut.

Tetap tidak masuk akal membeli seekor kambing seharga Rp 5.22 Milyar ?; Waktu saya berusia 5 tahun tahun harga kambing cuma Rp 1,600 perak. Saat itu (kalau toh saya sudah bisa berpikir) tentu nggak kebayang kalau 40 tahun kemudian harga kambing menjadi Rp 1.2 juta !, tetapi ini sekarang terjadi.

Sebelum harga kambing menjadi Rp 5.22 milyar; sangat banyak yang bisa terjadi terhadap uang fiat kita. Oleh karenanya pemahaman dampak inflasi terhadap daya beli uang kita dalam rentang waktu yang panjang ini perlu kita kuasai agar kita tidak menjadi korban inflasi.

Bapak-bapak kita, kakak-kakak kita yang lebih dahulu memasuki usia pensiun banyak sekali yang sekarang menderita secara finansial – karena mereka menjadi korban inflasi yang tidak pernah mereka sadari – apalagi lagi meng-antisipasi-nya.

Coba perhatikan grafik diatas contohnya. Kalau Anda memiliki saudara tua yang mulai bekerja tahun 60-an; kemudian pensiun tahun 90-an; apa yang terjadi sekarang ?.

Uang pensiun yang dikumpulkan dari jerih payah mereka selama 30-an tahun bekerja; nilainya menjadi sangat tidak berarti karena harga kambingpun sudah naik 720 kali dibandingkan dengan harga kambing pada saat mereka mulai bekerja.

Lantas apakah kita harus rame-rame memindahkan dana pensiun kita pada kambing ? Why not ? .

Tetapi kambing hanyalah representasi asset riil yang memiliki nilai terjaga; selain ke kambing tentu bisa ke asset riil lainnya berupa Dinar Emas, perkebunan, pertanian, peternakan, perikanan dan berjibun pilihan investasi benda riil lainnya. Produktif dan insyaallah tidak tergerus inflasi. Wallahu A’lam.


Tulisan Dari : Muhammad Iqbal

Monday, October 6, 2008

My First Lebaran In Jakarta

Gema Takbir ... “ALLAHU AKBAR ALLAHU AKBAR WALILLAH ILHAM” menjadi pertanda datangnya hari kemenangan .... hari lebaran ... hari kembali ke fitrahnya dan menjadi suci lagi. Mudah-mudahan saya mendapatkan berkah Ramadhan tahun ini.

Setelah sebulan lamanya berpuasa, akhirnya sampai jugalah di hari lebaran. Dimana begitu banyak orang berbondong-bondong untuk pulang kampung dengan tujuan merayakan lebaran bersama keluarga di kampung. Berbagai macam sarana transportasi digunakan mulai dari Naik Motor, Mobil, bis, kereta api, pesawat udara sampai ada juga yang bersepeda. Lebaran memang menjadi hari yang luar biasa dimana orang-orang saling memaafkan dan yang pastinya begitu banyak makanan yang disajikan dihari itu. Kalau saya sebagai orang Makassar yang pastinya harus ada burasnya.

Ketika orang ramai-ramai lebaran di kampung halaman, kami sekeluarga tahun ini hanya bisa lebaran di Jakarta karena untuk pulkam ternyata modalnya kurang memadai. Untuk pertama kali pula kami lebaran ditempat yang baru yaitu Jakarta dimana sebelumnya kami masih lebaran di Balikpapan. Tempat lebarannya kami memilih tempat di Lapangan samping Masjid Komplek Palapa Pasar Minggu, lumayan ramai juga. Walaupun matahari agak panas namun tidak menghalangi khusyuknya shalat Ied dihari itu. Setelah itu kami (Saya, Istri, Farhan & Alifia) kembali kerumah untuk makan buras dengan daging goreng & kari yang telah disiapkan Istri dari kemarin. Makanannya hanya dinikmati oleh kami sekeluarga dan tidak ada tamu sama sekali, tidak seperti sewaktu masih di Balikpapan dimana masih banyak teman-teman  yang datang kerumah setelah lebaran .... sedih juga rasanya.

Setelah itu kami sekeluarga berkunjung ke rumah keluarga didaerah Tanjung Barat dan malahan setelah itu pergi ke Mal Blok M untuk cari makan ..... dasar tidak ada yang bisa dikunjungi lagi.
Begitulah pengalaman lebaran pertamaku di Jakarta ...

Thursday, October 2, 2008

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H

Inilah SMS lebaran yang kuterima tahun ini, terima kasih untuk SMSnya:
  • As wb..Kami sekelga mengucapkan  ' Sela mat h.Raya Aidil Fitri..Mhn maaf bila ada khilaf dan salah..Smoga Allah swt menerima ibadah kita' Amin. (sarujih bpp).
  • Kami Sekeluarga mengucapkan "Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1429 H Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon Maaf lahir & bathin "(Rina Telkomsel & Farley)
  • Taqaballahu wa minkun..Minal aidin wal faizin..SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1 SYAWAL 1429 H.. MOHON MAAF LAHIR BATIN..(Ode & Kel)
  • Rekan dan Sahabat ,
    Terkadang Hati salah Crossconnect, Ucapan yang gagal Rehoming, atau perbuatan dengan BER yang tinggi hingga Luka hati dengan VSWR yang tinggi...tuk itu dengan sgala kerendahan hati memohon tuk me-RESET hati dan me-RESTART perbuatan...[but  jangan di shut down yah... apalagi sampai HANG] dengan command : Mohon Maaf Lahir Bathin ~ Taqobbalallahu Minna Wa Minkum 
    # from :  musi & linda sekeluarga
  • Seiring terbenamnya matahari, di akhir Ramadhan ini,Tibalah hari kemenangan,mohonkan maaf atas kekhilafan, Minal aizin wal faidzin. Retno & Kel
  • Ass. Wr. Wb...Di akhir Ramadhan ini kami ucapkan, Selamat Hari Raya Iedul Fitri 1429 H, Mohon Maaf Lahir Bathin. Taqobballahu Minna Wa Minkum. Taqobballahu Ya Kariim. Dan...semoga Allah mempertemukan kita di Ramadhan tahun depan, Amiin ya Mujibassailiin
    Wassalam, Adithya..&..istri
  • Alhamdulillaah...
    Hari raya fitri tlah tiba. Saat kita bersuka cita. Merayakan hari kemenangan nan bahagia...
    Namun janganlah lupa dgn bulan penuh makna. Bulan puasa bulan memperbanyak pahala. Mengharap taqwa serta ridhoNya...
    Marilah berdoa kita semua. Jumpa Ramadhan tahun depan smoga...
    Selamat Hari Raya Idul Fitri...Mohon maaf lahir & batin
    Taqobalallohu minna wa minkum... 
    (Deden & keluarga)
  • Dipenghujung Ramadhan yg penuh maghrifah ini,ijinkan kami memohon maaf lahir & bathin, Slamat Idul Fitri 1429 H. Dmulai dr NOL lg ya..~rizal & kel~
  • Banyu kali mandegè ing segoro iwak sepat dipangan tombro , oro lali mbesuk riyoyo sedoyo lepat nyuwun ngapuro " Taqobbalallohu minna wa minkum " Selamat hari raya Idult Fitri 1429 H mhn maaf lahir & bathin ".H Sutartib & kel.
  • "Taqabbalallahu Minna Wa Minkum, Shiyamana Wa Shiyamakum. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H". Dgn kerendahan hati "Mohon maaf lahir dan batin". Arif dan Inda
  • Ass.wr.wb. Dihari yang fitri & penuh berkah ini ijinkan kami sekeluarga menghaturkan Slmt Hari Raya Idul Fitri 1429 H mhn maaf lahir & batin. Wass @Jpg & kel
  • جعلناالله واياكم من العائدين والفائزين والمقبولين كل عام وانتم بخي,
    Kami sklg m'ucpkn SELAMAT IEDUL FITRI 1429 H, mohon maaf lahir dan batin (Denis & Nisa)
  • KeCuBuNg BaTu DaRi KaLiManTaN, CanTik DiSanDing dngaN BeRLiaN ..
    BeRhuBung 1 hari lagi LeBaRaN, SaLaH & kHiLaF MoHoN  Dima'afkaN.
    Selamat hari raya IDUL FITRI - 1 syawal 1429 H.
    Taqabbalallahu Minna Wa Minkum, Shiyamana Wa Shiyamakum ..
    MINAL AIDIN WALFAIDZIN, Mohon maaf Lahir dan Batin.
    #Andi_M Sekeluarga----
  • Ass. Wr.Wb. Kami seklg mohon maaf atas segala salah & khilaf. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita dan  kita dipertemukan dengan Ramadhan tahun depan. Amien. Selamat Idul Fitr 1429 H, Wassalam @ PratignyoAB&kelg.
  • Assalamualaikum.wr.wb
    Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429H, Mohon Maaf Lahir & Bathin, insyaALLAH dihari yg fitri ini kita kembali fitrah..Erry Airlangga & Kel
  • Taqobalallohu minna wa mingkum, Selamat Idul Fitri  1429 H, Mohon Maaf Lahir & Batin atas segala salah & kilaf , Semoga tahun depan kita bertemu Ramadhan lagi, Salam Kebarokahan buat seluruh keluarga tercinta.
    (Handoyo W & Kel)
  • Selamat Idul Fitri 1429 H, Minal 'Aidin Wal Faidzin. Kami sekeluarga mengucapkan mohon maaf lahir & bathin atas segala kesalahan & kekhilafan.
    [agus w & kel]
  • To all NSQM team, hari kemenangan sebentar lg tiba, sy beserta keluarga mau ngucapin selamat Hari Raya Idul Fitri, Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir batin... Met lebaran n met mudik buat semuanya, maafin kalo ada salah kata, salah sms, salah email, salah nodin, salah disposisi n salah2 yg lainnya... Thanks atas kerja kerasnya selama ini n may Allah SWT bless and give u happiness and full of joy in the glory eve... Wassalam ~anky&fam~ (sorry kalo ada yg kelewat)
  • Kami mengucapkan Selamat Idul Fitri 1429H. Mohon maaf lahir dan batin   - Bimo & keluarga
  • Mohon Maaf Lahir Bathin
    SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1429 H. Semoga kita semua kembali kpd fitrahNya. Amin..
    -anit&kel-
  • Selamat Idul Fitri....Semoga kita dikembalikan menjadi orang yang suci dan menggapai kemenangan Ramadhan. Mohon Maaf Lahir Batin. (Gusnul & Ferra)
  • Pak ahmad, kamji sekeluarga mohon maaf lahir & batin. Selamat lebaran. Doni Y. & kel
  • Thanks,Taqabbalallahu minna waminkum.Jazakallah khair.Barakallahu fiykum wa ahlikum(smoga Allah memberikan barokah kpd Kita' n kpd keluarga ta') ;-)
  • Ya, Allah, Ya Robb Berkahilah saudaraku ini dan keluarganya, ampunilah segala kesalahan dan kekhilafan kami, terimalah ibadah kami, limpahkanlah rahmatMU kpd kami, Feri Adisumarta & Kel  memohon Maaf Lahir dan Bathin, Minal'aidin Walfa'idzin.
  • Selagi target CST & Delivery sms 30" masih tercapai, kami jg memohon maaf lahir bathin. Arief & keluarga.
  • sama2 pak Akhmad, Selamat Hari Raya Idul Fitri semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita, Mhn maaf lahir batin atas kesalahan & kekhilafan kami Wassalam @bob&kel
  • Dari kota Balikpapan, kami sekeluarga mengucapkan... Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H.  Semoga kita mendapat barokah yg besar dari bulan ramadhan ini. /ridwan kamalludin & Keluarga
  • Waduh saya keduluan lagi.  Minal aidin walfaidzin juga. Maafkan segala hilaf dan salah yg  dìperbuat.
    Akmal-uchie
  • Sayup terdengar takbir berkumandang, Tanda Ramadhan akan lewat ,Ampunan diharap, barokah didapat Taqobalallahu minna wa minkum Mohon maaf lahir dan bathin, Subhan & keluarga
  • Tiada pemberian terindah dan perbuatan termulia selain maaf dan saling memaafkan. "SELAMAT IDUL FITRI 1429H,,MOHON MAAF LAHIR & BATHIN. Taqabbalallaahu minna waminkum..taqabbal ya kariim. Semoga Allah SWT mempertemukan kita dgn Ramadhan lagi tahun depan. Amiin.. Terima kasih. (Sudarmawan & kel.)
  • Selamat Idul Fitri 1429M/2008H Minal aizin walfaizin taqabbalallahu minna waminku taqabbal yakarim. Mohon ma'af lahir & batin. (Noval & keluarga)
  • Dengan kerendahan hati, mohon keikhlasan untuk memaafkan kesalahan. Minal Aidzin wal faidzin. Semoga kembali menjadi jiwa yg fitri # Wiryandaru Restiawan #
  • Mohon maaf jk ada langkah yg menoreh luka, jk ada kata yg merangkai dusta, jk ada tingkah yg membuat kecewa. Selamat idul fitri, Mohon maaf lahir dan bathin dari kami Diana&eluarga.
  • Ass.wr.wb"Sepuluh jari tersusun rapi, Bunga melati pengharum hati,
    SMS dikirim pengganti diri,
    Memohon ma'af setulus hati"untuk menuju hati yg fitri.
    Dgn segala kerendahan hati kami mengucapkan
    Selamat hari raya Idul Fitri 1429 H, Taqabbalallahu minna waminkum, '' Minal Aidzin Wal Faidzin'', Mohon ma'af lahir dan bathin.
    ( imam khoiri & keluarga)
  • M'ngingt b'sok h'ri l'baran, m'nimbng b'nyak dosa & k'salahn yg sy p'buat d'sengaja atäu tdk, maka m'lalui sms iñi sy m'ngucäpkn "sElamAt hRi rÄya iDul fìtRi, MøhÖn mÅaf lahiR & BaTin" ;-) irä/rätnä n kel
  • Kami sekeluarga mengucapkan :
    Selamat Idul Fitri 1429 H. Minal Aidin wal Faidzin, mohon maaf lahir & batin.
    Gideon@Kel.
  • Sama sama Madces..kami sekeluarga juga mohon maaf atas semua salah dan khilaf, selamat hari raya Idul Fitri 1429H..genta&fam
  • sama2 pak akhmad, mohon maaf lahir batin juga. Semoga lebaran di jkt nya menyenangkan :)
  • Ass. wr. wb.
    Selamat Idul Fitri 1429 H,
    Taqobbalallohu minna wa minkum
    Mohon maaf lahir & batin,
    Wass wr wb,
    Ganot & keluarga.
  • Taqobalallaahu minna waminkum, kullu amien wa antum bi khoir. Selamat Idul Fitri 1429H, mhn maaf lahir & bathin. Smoga Allah selalu menjaga hati, memanjangkan usia, memberkahi kehidupan & mengampuni smua dosa kita slalu hingga akhir nanti. Amiin. (Novi & kel)
  • Ass.wr.wb, Menjelang akhir bulan Ramadhan,kami sekeluarga mengucapkan : "Selamat Idul Fitri 1429 H",minal aidin wal fa idzin, mohon maaf lahir bathin, semoga amal ibadah kita di bulan Ramadhan ini,di terima Allah SWT amin - wass.  andri bachtiar & keluarga
  • Assalamualaikum.wr.wb
    Taqobalallahu minna wa minkum..Syiamana wa syiamakum..
    Selamat Idul Fitri 1429 H, Mohon Maaf Lahir Bathin..
    Semoga kita dipertemukan kembali dgn Ramadhan yg penuh maghfirah di tahun depan..Aminn..
    Wassalamualaikum wr.wb
    (Erfan/Pepenk-istri & keluarga)
  • Mohon dibukakan pintu maaf lahir pun batin, smoga kita dikembalikan-NYA suci di hari yg fitr, selamat Idul Fitri 1429 H.
    *rizky amr&kel*
  • Selamat Idul Fitri 1429H...
    Taqobalallahu Minna Waminkum Shiyamana Washiyamakum...
    Semoga kita diberi ksempatan brtemu Ramadhan tahun depan:-)
    -wisnu-
  • Kami sekeluarga mengucapkan "Taqabalallahu minna wa minkum". Mohon maaf lahir dan bathin. Semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT. Amien.
    asep dan kel.
  • Takda gading yg takretak Takda tuyul yg takbotak,tak ada bisul yg takbengkak namunmaaf hrslah di pintak,ikanlele Ikanpatin mhn maaf lahir n batin,slmt idul fitri :-)
  • Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429H. Mohon maaf lahir batin. Semoga Amal Ibadah Kita Diterima oleh Allah SWT dan senatiasa diampuni segala dosa serta kesalahan yg telah kita perbuat. Amiin ya Robbal Alamiin.. - Achmad Ludfie & Kel -
  • Jika tingkah hadirkan luka, lisan menggores dusta, hati mengukir prasangka, janji berbuah lalai. Mhn maaf agar bersih dihari nan Fitri. Selamat hari raya idul fitri, mhn maaf lahir & batin (ricky@Tselbjm)
  • Kami sekeluarga mengucapkan selamat menyambut hari Raya Idhul Fitri mohon maaf lahir bathin.
  • Selamat Idul Fitri 1429H, Mohon maaf lahir bathin ... Mari kita rayakan kemenangan dengan saling memaafkan & semoga Allah mempertemukan dengan Ramadhan berikutnya. (Ilham & keluarga)
  • Asw. Taqobalaallah Minna Waminkum Taqobal Yaa Kariim.  Teriring dengan datangnya hari kemenangan nan fitri, ijinkan saya sekeluarga menyampaikan Selamat Hari Raya Iedul Fitri 1429 H. Mohon maaf lahir bathin. Semoga amal ibadah puasa kita mendapat rahmatNya. Amien. Wass.
    -Yanto & Keluarga-
  • Gema takbir berkumandang, pertanda hari kemenangan tlah datang. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1429H. Mohon maaf lahir batin atas segala salah & khilaf. (Hermann & kel)
  • Di akhir Ramadhan ini kami sekeluarga memohon maaf atas segala kesalahan yang pernah kami perbuat, Mari kita sambut hari kemenangan dengan hati yang bersih dan suci.Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 syawal 1429 H. Maya & Kel
  • Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H.
    Minal 'Aidin wal Faidzin, Mohon maaf lahir & batin.
    Taqabbalallahu minna wa minkum taqabbal ya karim.
    (maryati & kel)
  • Smoga ketaqwaan bisa kita raih setelah berpuasa sebulan penuh,selamat idul fitri 1429 H, Mohon maaf lahir  dan batin.(Danny sekeluarga)
  • Insya Allah dalam bbrp saat lagi kita memasuki 1 Syawal 1429 H,untuk itu kami sekeluarga mengucapkan " Taqabballahu minna wa minkum. Selamat Idul Fitri,Mohon maaf lahir dan batin.Semoga semua amal ibadah kita diterima oleh Allah Swt.-Yoyok Ashadi-
  • Taqabbalallahu minna wa minkum. Dengan penuh kerendahan hati, ijinkan kami memohon maaf atas segala khilaf dan kesalahan. Semoga amal ibadah kita selalu diterima oleh-Nya dan semoga kita dapat kembali bertemu dengan Ramadhan tahun depan.
    Happy Eid Mubarak 1429 H.
    -Barkah & keluarga-
  • Taqabbalallahu Minna Wa Minkum, Shiyamana Wa Shiyamakum. Selamat hari raya Idul Fitri 1429 H. Minal Aidin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir & Bathin. Mohon kiranya dibukakan pintu maaf atas segala kesalahan & kekhilafan selama ini. Semoga kita kembali ke fitrah kita yang suci & dipertemukan lagi dengan Ramadhan yang akan datang. Salam, Faisal Yasin & keluarga.
  • تقبل الله منا و منكم, تقبل يا كريم
    Assalamu'alaikum,wr,wb..sejuknya embun pagi sesejuk hati sambut hari nan fitri,hangatnya mentari pagi sambut uluran silaturahmi..slmt hari raya Idul Fitri 1429H,mhn maaf lahir dan batin..<idham&kel&gt;
  • تقبل الله مناومنكم صيمنا وصيمكم من الآعيدين والفائزين
    Selamat Iedul fitri 1429 H.mhn ma'af lahir&batin (pamungkas & kel )
  • SeLaMaT IDUL FITRI 1429 H, mohon maaf lahir & batin. Smg Allah SWT menjaga smgt & nilai2 Ramadhan pd diri kita sbg bekal hidup di 11 bln yad
    ~Hilmi Asrofi~
  • تقبل الله مناومنكم صيمنا وصيمكم من الآعيدين والفائزين
    Sèlåmåt Hårì Råyå Idùl Fìtrì 1 Syåwål 1429 H möhöñ màåf £àhìr & båtìñ . Yudhistira & keluarga
  • Taqobalallohu minna wa mingkum, Mhn Maaf Lahir & Batin ats segala slh & kilaf , smg segala amal & ibdh kt ditrm Allah SWT. Slmt Hr Raya Idul Fitri 1429H.
    *Hady*
  • Dlm bening  hati kdg ada keruh prasangka,
    Dlm santun kata kdg ada cela prakata,
    Walau Rmdhn belumlah purna,
    Hati tak tahan mengucap kata,
    Mhn Maaf Lhr Btn,
    SELAMAT IDUL FITRI 1429 H.
  • Ass w w. Semoga Alloh menerima ibadah puasa kita & mempertemukan dg ramadhan berikutnya. Selamat Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan bathin. Wass (abdul gani & kel)
  • Saat santun kata trselip khilaf
    Saat janji ternoda ingkar
    Izinkan kmi mngetuk pintu maaf..
    Taqabbalallahu minna wa minkum
    Selamat Idul Fitri
    <Rafie-Niar-Salwa>
  • Selamat hari raya Idul Fitri 1429 H.
    Taqobballahu mina wa minkum,taqobal ya kariim.
    mohon maaf lahir & batin ats segala kesalahan & kekhilafan.
    ¤miko ary aya¤
  • Taqoballohu Minna Wa Minkum.. HaPpY iDuL FiTrI 1429 H, MinaL AidziN WaL FaidziN.. MohoN MaaF LahiR & BathiN ---> (RiäS & AdiT)
  • Demi masa! Insya Allah, kita diberi yg terbaik. Minal Aidin Wal Faidzin. Nanjar.
  • Selamat Idul Fitri 1429H.
    Semoga di hari raya idul fitri ini,  Anda dan keluarga senantiasa dalam kebahagiaan. Regards, Ridwan simanullang & Kel.
  • Lebaran...
    الله اكبر
    الله اكبر
    ولىله الحم
    Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H, Mohon maaf lahir & Bathin.apapun salahku  ‎..والسلام.‎ 
  • تقبل الله مناومنكم صيمنا وصيمكم من الآعيدين والفائزي  ...,....,.‎
    Minal Aidin Wal Faidzin
    Setulus hati ‎
    kami mohon maaf lahir & batin
    Wassalam *Roni*Rafie*Mila*
  • Begitu banyak kesalahan dan kelemahan kami, dengan takbir Allahu Akbar,Allahu Akbar,Allahu Akbar,izinkanlah kami menyampaikan mohon maaf lahir dan bathin,selamat merayakan hari kemenangan 1 syawal 1429 H.Ferynaldi-Keluarga di Pontianak
  • Menjelang hari nan fitri, kami dan keluarga mengucapkan Selamat Idul Fitri 1429H,.. Taqobbalallahu Minna Wa Minkum. Minal Aidin wal Faidzin Mohon Maaf Lahir Bathin,.
    ''Denny W Sumirat & Kel ''
  • Menyambut hari Raya Idul Fitri 1429 H ini,kami mengucapkan Taqabballahu minna wa minkum.. Mohon maaf lahir dan batin atas sgala ucapan dan perbuatan,smoga Allah SWT memberikan berkah,rahmat dan hidayah bagi semua. -erika f-
  • Assalamualkm.Wr.Wb
    Kami sekeluarga mengucapkan " Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429H Minal Aidin Wal Faidzin, Mohon maaf lahir dan bathin atas segala kesalahan dan kehilafan.Semoga semua amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT..amin".Wassalam.Ma'ruf & Kel.
  • Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H.
    Minal 'Aidin wal Faidzin, Mohon maaf lahir batin.
    (Wicky & kel.)
  • Ass wr wb
    ,mohon maaf lahir dan Bathin atas segala kesalahan yg di perbuat baik sengaja atow tidak.
    Teriring doa jg smoga seluruh amal Ibadah di Bulan Ramadhan di terima Alloh Swt dengan Balasan SurgaNya;amiin,dan Smoga di beri kesehatan serta panjang usia sehingga kita bisa bertemu dngn Ramadhan yg akan datang,amiin.
    Sampaikan salam hngt utk kelg Tercinta,slmt Idul Fitri 1 syawal 1429 H.Tks...(Rina -Corporate Communication Telkomsel dan keluarga)
  • Kami mengucapkan
    .::Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429H, mohon maaf lahir dan batin::.
    Semoga kita selalu dalam semangat Ramadhan, hingga kita bertemu Ramadhan selanjutnya, amin. [safitri ANISahani & keluarga]
  • "...Tiada kata yg bisa menggetarkan hati selain Takbir Akbar.Selamat meraih kemenangan,smoga kita kembali Fitrah.Taqobalalohu minna w minkum,minal aidin w faidzin..."
    < indra&kel >
  • Alhamdulillah
    Kita diberikan kesempatan utk menuntaskan bulan ramadhan.

    SELAMAT IDUL FITRI 1429H
    Mohon maaf lahir batin,mari memulai lg dari 0 :)

    Ananda BOEDi
  • Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429H. Mohon Maaf Lahir & Bathin.
    ‎تقبل الله مناومنكم صيمنا وصيمكم من الآعيدين والفائزين‎
    -Budi & keluarga-
  • Assalamu'alaikum. Wr. Wb kadang kala mata sala melihat, kadang pula Langka tak terarah, Lidah pun kadang sala berucap, Walau Tangan tidak bisa berjabat, Meski jarak Memisakan. Mohon di bukakan pintu Maaf lahir & batin  Atas segala kesalahan yang disengaja mau pun yang kami tidak sengaja. Minal Aidin Wal Faidzin selamat idul fitri 1429 H. Mohon Maaf lahir & batin. ( Acong. Kel)
  • Taqobballahu minna wa minkum siyamana wa siyamakum.
    "SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1 SYAWAL 1429 H, MOHON MAAF LAHIR&BATIN"
    § Andryan, Riana, Dimas & Dinda §
  • Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H. Minal Aidin Wal Faidzin. Mohon Maaf Lahir & Batin.     (Tjatur & Keluarga)
  • Eid Mubarak ! Minal aidin walfaidzin,mohon maaf lahir & batin.Enjoy lebaran holiday w/ your families,but pls take care your cholesterol :) Ludy,ike,abil,abel
  • Trulur jmari brsama putihnya hati untk sejuta khilaf yg mnjelma jd duri,Tulusnya hati mbuka pintu maaf dihari yg Fitri,Minal AidinWalFaizin,Mhn Maaf Lahir&bthin
  • Jika perbuatan menimbulkan luka, jika perkataan menggores hati, di  hari  yang fitri ini dng hati paling dalam kami mengucapkan mohon maaf lahir bathin. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H. Yamin & Keluarga.
  • Ass.W.W,  Kala Gema Takbir Berkumandang,Saat pintu maaf terbuka, maafkan saya & keluarga, Semoga semua kekhilafan dan kealfaan dimasa lalu dapat kita lupakan, kita mulai semangat baru dengan hati yang lebih bersih, Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H " Mohon Maaf Lahir Dan Bathin" Wasalam Herlindra & Keluarga
  • ..."Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1429 H"... MINAL AIDIN WAL FAIDZIN...Mohon Maaf Lahir & Batin -anto-
  • "الله اكبر،الله اكبر،لا اله الا الله والله اكبر.الله اكبر ول الله الحمد"
    Selamat Hari Raya Idul fitri 1429 H. Minal aidin walfaidzin mohon maaf lahir batin''.
    -Thamrin Latief dn keluarga-
  • Sèlåmåt Idül Fìtrì 1429H Mòhòñ Mååf Låhìr & Båthìñ
    Smg Åmål båìk kìtå dìtérìmå & dìråhmåtì ölèh Ållåh SWT #arie nuriadi & finna & keyla#
  • Seiring gema Takbir berkumandang, Tasbih dan Tahmid bertalu, Ramadhan yang Agungpun berlalu. Ya Allah ibadah kami belum sempurna sampaikan umur kami pada ramadhanMu tahun depan ya Rabb. SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1 Syawal 1429 H Minal Aidin Walfaidzin Mohon Maaf Lahir & Bathin.  Margono & Kel.

Wednesday, September 24, 2008

Selamat Bulan Ramadhan

Tak terasa tinggal beberapa hari lagi kita akan meninggalkan Bulan Ramadhan. Bulan yang penuh berkah didalamnya dimana kita menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.

Untuk pertama pula tahun ini, saya menjalankan Ibadah Puasa ditempat yang baru yaitu di Jakarta. Dikota yang sangat macet ini kucoba menjalani hidupku yang baru dengan tugas yang baru yang pastinya jauh berbeda dengan sebelumnya. Tak biasanya di Bulan Ramadhan, saya banyak tinggal di rumah namun semenjak pindah ke Jakarta yang namanya travelling ke kota lain sudah sangat jarang. Sangat berbeda dengan waktu saya masih di Balikpapan dimana hampir tiap bulan pasti ada tugas ke kota lain namun sekarang ini hanya kebanyakan tinggal dikantor dan bekerja menjalani rutinitas sehari-hari. Mulai dari berangkat dari rumah antara jam 6.30 - 7.00 pagi dan kemudian menikmati macet jalan dari Pasar Minggu ke Gatot subroto selama kurang lebih 30 - 45 menit dengan naik Motor, lumayan panas dan berkeringat baru sampai di kantor. Dikantor kebanyakan pekerjaan adalah sesuatu yang baru yang actually kurang kusukai namun yang terus kupupuk dalam diriku adalah selalu tetap semangat dan belajar menyukai pekerjaan-pekerjaan tersebut. Karena yang pastinya kalau kita menyukai dan mencintai pekerjaan maka hasilnya akan lebih optimal.

Rasanya rutinitas ini memang membosankan apalagi sudah jarang travelling seperti sebelumnya yang lumayan menghilangkan kebosanan bekerja di kantor. Memang ternyata kenaikan posisi belum tentu menyenangkan dalam menghadapinya, new challenge, dan penyesuaian hidup yang perlu dilakukan. Dan ternyata dari segi pendapatan belum tentu juga meningkat dari sebelumnya. Tapi saya tetap harus bersyukur dengan apa yang sudah saya raih, because i am started from zero ..... Hidup adalah perjuangan dan percayalah disamping usaha yang kita lakukan tetap ada yang namanya destiny ....

Selamat Berpuasa dan Mohon Maaf Lahir & Batin ....
Salam Kangen buat Makassarku, butta pa'rasangaku

Sunday, June 29, 2008

Never Say Goodbye To Kalimantan

Finally, Akhirnya saya dan keluarga akan segera meninggalkan Kalimantan. Setelah sekian lama tinggal dipulau ini ternyata waktu juga yang menjawab semua ini. Bahwa saya harus melanjutkan hidup yang baru ditempat yang baru dan yang pastinya dengan tantangan yang baru. 12 Tahun lamanya saya tinggal di pulau dan semua kota besar dipulau ini sudah kukunjungi mulai dengan penempatan baru di Pontianak, Banjarmasin, Palangkara & The Last Balikpapan.

Di Balikpapan lah saya tinggal cukup lama yaitu kurang lebih 7 tahun lamanya. Hidup di kota ini sudah seperti hidup dikampung halamanku sendiri yaitu Makassar. Sekarang saya memulai hidup yang baru di Jakarta dengan tantangan yang baru baik dari tempat tinggal maupun pekerjaan. Dan yang saya tahu pastinya kadang kala saya membutuhkan cukup lama untuk beradaptasi disuatu tempat. Seperti ketika sekolah dulu selalu memulai dari The Loser menjadi The Best.

Thanks yang pastinya buat Gank STM Telkom Makassar Angkatan 2 yang memulai bekerja sama di Kalimantan yaitu Asrul (Was In Jakarta), Subhan & Akram. Akhirnya tinggal kalian berdua di Kalimantan, ditunggu menyusul ke Jakarta.

Thanks To My Gank di Teknik Sipil Unlam Angkatan 97 yaitu Dinal, Arief, Ririn, Muniroh & Raudah. And My Best Friend di Heri Yuwandi (kapan-kapan kita nonton lagi film ** di kost-kostku), Andri cina (Mudah-mudahan sudah tidak sakit hati lagi diputus ama pacarmu).

Thanks To Blogger Makassar di Kalimantan, Buat Adink (Semoga Cepat dapat jodoh :)), Buat Daeng Rusle (Ditungguki dijakarta), Buat Yani (Belum pernahki kopdar tapi sudah pindah ma bella), Buat Dg Mappe dan yang lain .... mudah-mudahan nanti bisa ketemu di Jakarta.

Sampai jumpa sahabat .... Jangan lupaku diriku dan keep in touch.

Wednesday, June 18, 2008

Tuesday, June 17, 2008

My Best Team In Kalimantan

Thanks To All My Friends in Kalimantan

Dear Rekan Semua,

Today, This is my last day working in ******** Kalimantan.

Tak terasa 12 Tahun lamanya kita sudah bekerja bersama.

Banyak Kesuksesan dan juga Kegagalan yang telah kita capai bersama.

Banyak kenangan yang telah kita lalui bersama.

Namun karena SK pulalah akhirnya saya harus pindah dari Kalimantan.

Kalau Pak Irfan mengatakan bahwa Kalimantan adalah first lovenya maka saya pun mengatakan sama My First Love and always in My Heart.

Mudah-mudahan nanti saya akan bisa kembali lagi di mutasikan lagi ke Kalimantan untuk bisa bekerja kembali dengan teman-teman yang sangat luar biasa.

12 Tahun lalu untuk pertama kali saya menginjakkan kaki di Kalimantan yaitu di Pontianak dengan My Friend “Akram”.

1 Bulan Kemudian ditugaskan ke Banjarmasin untuk mengsupport pembangunan BTS yang pertama di Kalsel.

1 Bulan Kemudian ditugaskan lagi ke Palangkaraya untuk mengsupport pembangunan BTS yang pertama di Kalteng.

2 Bulan kemudian kembali lagi ke Banjarmasin dan akhirnya ditempatkan di Banjarmasin.

Kurang lebih 5 Tahun berada di Banjarmasin akhirnya dimutasikan ke Balikpapan.

Dan akhirnya setelah 7 Tahun berada di Balikpapan akhirnya saya harus meninggalkan Kalimantan menuju ke tempat yang baru di Jakarta

Begitu sedih rasanya harus meninggalkan Kalimantan, dimana rasanya bekerja disini sudah seperti berada dalam lingkungan keluarga sendiri.

Mohon maaf kalau selama ini dalam bekerja sama ada kesalahan yang saya lakukan baik disengaja maupun tidak di sengaja.

Mohon maaf pula kalau selama ini masih kurang supportnya kepada rekan-rekan semua.

Saya pribadi juga mohon maaf untuk gangguan yang terjadi ketika Launching 3G Palangkaraya, mudah-mudahan untuk berikutnya launching akan lebih baik lagi. Seperti kata Pak Sam : Masih ada Bontang, Tarakan ….

Thanks to Ex-Pontianak Team ….. (Pak Setiono, Pak Herlindra, Mas Dwi, Mbak Opie, Mbak Tati, Mbak Ita, Mbak Sherly)

Thanks To Ex-Banjarmasin Team …. (Ridwan, Rizal, Faisal, Pak Nazir, Mbak Yanti, Mbak Vivi, Mas Ari )

Thanks To Ex-Palangkaraya Team …. (Pak Mukmin, Yadin, Mbak Sri, Pak Yakob)

Thanks To Ex-NO BPP …. (Mas Fani, Subhan)

Thanks To SQA Kalimantan yang kucintai …

Thanks To NO Kaltim yang ganteng & cantik ….

Thanks To NO Kalselteng yang gaul …..

Thanks to NO Kalbar yang cool & mandiri ….

Thanks to Sales Kalimantan ….

Thanks to CAM Kalimantan ….

Thanks To My Leader (Pak Setiono, Pak Purnomo, Pak Kelana, Pak Faisal Irwandi, Pak Bona, Pak Bob, Pak Sam & Yang pastinya Pak Permata …. You are the one)

Thanks To TOP KAL Team (Iqbal, Henda, Ade, Ale, Wicky, Nuno, Arif, Agung, Nana, Benny & Pandu) …. The Special Team in Kalimantan

Thanks To RNP SQA Kal Team (Iqbal, Henda, Ade, Ale, Leo) All Of You are the Best

Terima kasih untuk bantuannya selama ini sehingga saya bisa bekerja dengan baik dan begitu banyak prestasi yang telah kita raih bersama.

Sukses buat selalu buat kita bersama. Amin

Was Posting by email on 30 May 2008

Minggu Ke-3 di Jakarta ....

Terasa begitu lama rasanya untuk melewati hari-hariku di Jakarta. Walaupun betapa berat rasanya akhirnya saya sudah hampir melewatkan 3 minggu kerja di Jakarta. Segala sesuatu yang kuhadapi adalah kebanyakan adalah hal baru yang ternyata tidak seperti expectationku sebelumnya. Tapi bagaimana pun saya harus kuat menghadapinya ... I know I can & life must go on.

Mudah-mudahan tantangan ini malahan membuatku jauh lebih maju & lebih baik dari sebelumnya. Ternyata dalam bekerja ada sesuatu yang begitu berbeda habitnya antara Regional dengan Kantor Pusat, ada banyak challenge di HQ yang harus dihadapi dan kita tidak dapatkan di Regional begitu juga sebaliknya. Dan dalam bekerja pun kita harus bersiap untuk lebih banyak bekerja dan hidup mandiri, tidak seperti di Regional yang menurut aku pribadi masih tinggi rasa untuk saling membantu satu sama lain.

Memang dalam hidup ini salah satu kunci untuk bisa maju dan sukses adalah selalu belajar untuk bisa memotivasi diri sendiri. Bahwa hari kemarin selalu dijadikan pelajarannya untuk lebih baik dihari berikutnya, dengan ini akan membuat kita untuk selalu menjadi pribadi yang berkemba
ng.

Minggu pertama bekerja di Jakarta adalah masa-masa saya merasa paling suffer dalam hidupku. Namun Insya Allah di minggu kedua saya sudah merasa agak lebih lagi dari sebelumnya. Dan minggu ketiga sepertinya masih sama dengan sebelumnya dimana saya masih mencari bentuk untuk lebih baik lagi dalam pekerjaan.

Syukur Alhamdullilah saya sudah mendapatkan kontrakan didaerah pasar minggu sehingga waktu hunting untuk cari rumah sudah terkuras lagi dan sudah bisa lebih fokus dalam pekerjaan. Mudah-mudahan diakhir bulan ini keluarga sudah bisa ikut pindah ke jakarta sehingga tidak ada lagi beban yang mengganjal.

Terima kasih buat teman-teman di Kalimantan yang selama ini telah membuatku tinggal seperti dikampung dan keluarga sendiri. Dan satu pesan Pak Sam yang selalu akan kuingat dan berjanji untuk kurealisasikan adalah So then your job is to make that “another world” become “our world”. As you’ve done before in Kalimantan .Amin

Friday, May 16, 2008

Derawan Island

Pulau Derawan terletak di Kepulauan Derawan, Kecamatan Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur Satuan morfologi Pulau Derawan adalah dataran pantai bertopografi datar. Pantai pasir memiliki kemiringan lereng sekitar 7° - 11° dengan lebar 13,5 - 20 meter.
Di perairan sekitarnya terdapat taman laut dan terkenal sebagai wisata selam (diving) dengan kedalaman sekitar lima meter. Terdapat beraneka ragam biota laut di sini, diantaranya cumi-cumi (cuttlefish), lobster, ikan pipa (ghostpipe fish), gurita (bluering octopus), nudibranchs, kuda laut (seahorses), belut pita (ribbon eels) dan ikan skorpion (scorpionfishes).
Pada batu karang di kedalaman sepuluh meter, terdapat karang yang dikenal sebagai "Blue Trigger Wall" karena pada karang dengan panjang 18 meter tersebut banyak terdapat ikan trigger (red-toothed trigger fishes). "From Wikipedia"

Akhirnya saya bisa juga berkunjung ke pulau ini sebelum pindah dari Kalimantan.





Thursday, May 15, 2008

I Was 30 Years Old

I Was 30 Years Old ....... itulah yang ingin saya katakan. Tak Terasa ternyata umurku sudah kepala 3 dan tak terasa pula ternyata saya sudah tidak muda lagi. Ternyata hari-hari yang telah kulewati selama ini begitu cepat rasanya, begitu mengalir sehingga hari demi hari kulalui tanpa terlalu banyak tantangan yang terasa sehingga kubegitu enjoy melewatinya.

Rasanya masih kemarin aku ultah yang ke 20 dan sudah 10 tahun terlewati. Banyak pencapaian yang sudah kudapatkan mulai dari anak sudah 2 dan sudah bisa hidup mandiri. Terima kasih Tuhan untuk nikmat yang diberikan selama ini.

Ada yang unik untuk hari ulang tahunku dimana Istriku juga mempunyai hari ulang tahun yang sama denganku sehingga perayaannya bareng pula. Namun yang jadi masalah ketika kami mau ulang tahun biasanya keuangan kami agak kering sehingga jarang dirayakan. But not problemlah yang penting kami bahagia.

Mudah-mudahan ditahun ini saya bisa lebih baik lagi dari tahun sebelumnya baik dari sisi Agama, keluarga, karier & segalanya. And happy birthday to My Wife too.

Friday, March 7, 2008

Selamat Jalan Darmanto

Minggu lalu kutelah menerima email yang cukup mengejukkan. Ternyata salah satu My Best Friend "Darmanto" telah resign dari perusahaan tercinta ini. Adapun sekilas petikan emailnya adalah :

Dear all,

There are times when we have to face some crossings in our life, when we find it difficult to make a decision to which path we should take, when we question to ourselves: are we really dare enough to take the risks and difficulties that may come along the way. Nevertheless, we have to make a choice anyway, to reach out for our goals in our life. We have to take the path that we consider will lead us to our goal.

By this consideration, it is time for me to say goodbye to all of you for moving forward to pursue new challenges and oportunities in somewhere else, after almost 5 years I have been working for the great and pleasant environment company with the professional employees. My resignation will be effectively on 1st April 2008, but today is my last day due to I will take a rest of my annual leave.

I would like to express my sincere gratitude to all of you, my colleagues here in xxxxxx.
Thank you for your support and your good cooperation for me to carry out my tasks and the great friendship that we have made along the way. And especially for RAO teams, thanks for the business advice, “sate kambing muda tegal” —the greatest food, ping-pong teams, and any events that I could not mention here. It is a great pleasure working with professional people like you. It is my hope that we will stay in touch and continue the well maintained friendship that we have had during this time.

Last but not least, please accept my apology for any mistakes that might I made during my time here. I wish you all the best and success in the future.

Good bye and thank you...

Selamat Jalan Sahabat, semoga kamu mendapatkan cita-citamu dan lebih sukses lagi dimasa yang akan datang. Dan mudah-mudahan silaturahim masih terbina walaupun sudah berbeda perusahaan.

Cinta Dan Perkawinan

Satu hari, Plato bertanya pada gurunya, "Apa itu cinta? Bagaimana saya bisa menemukannya? "

Gurunya menjawab, "Ada ladang gandum yang luas didepan sana. Berjalanlah kamu dan tanpa boleh mundur kembali, kemudian ambillah satu saja ranting. Jika kamu menemukan ranting yang kamu anggap paling menakjubkan, artinya kamu telah menemukan cinta"

Plato pun berjalan, dan tidak seberapa lama, dia kembali dengan tangan kosong, tanpa membawa apapun.

Gurunya bertanya, "Mengapa kamu tidak membawa satupun ranting?"

Plato menjawab, "Aku hanya boleh membawa satu saja, dan saat berjalan tidak boleh mundur kembali (berbalik). Sebenarnya aku telah menemukan yang paling menakjubkan, tapi aku tak tahu apakah ada yang lebih menakjubkan lagi di depan sana, jadi tak kuambil ranting tersebut Saat kumelanjutkan berjalan lebih jauh lagi, baru kusadari bahwasanya
ranting - ranting yang kutemukan kemudian tak sebagus ranting yang tadi, jadi tak kuambil sebatangpun pada akhirnya" "Gurunya kemudian menjawab " Jadi ya itulah cinta"

Di hari yang lain, Plato bertanya lagi pada gurunya, "Apa itu perkawinan? Bagaimana saya bisa menemukannya? "

Gurunya pun menjawab "Ada hutan yang subur didepan sana. Berjalanlah tanpa boleh mundur kembali (menoleh) dan kamu hanya boleh menebang satu pohon saja. Dan tebanglah jika kamu menemukan pohon yang paling tinggi, karena artinya kamu telah menemukan apa itu perkawinan"

Plato pun menjawab, "Sebab berdasarkan pengalamanku sebelumnya, setelah menjelajah hampir setengah hutan, ternyata aku kembali dengan tangan kosong. Jadi dikesempatan ini, aku lihat pohon ini, dan kurasa tidaklah buruk-buruk amat, jadi kuputuskan untuk menebangnya dan membawanya kesini. Aku tidak mau menghilangkan kesempatan untuk mendapatkannya"

Gurunyapun kemudian menjawab, "Dan ya itulah perkawinan"

Cinta itu semakin dicari, maka semakin tidak ditemukan.

Cinta adanya di dalam lubuk hati, ketika dapat menahan keinginan dan harapan yang lebih.

Ketika pengharapan dan keinginan yang berlebih akan cinta, maka yang didapat adalah kehampaan... tiada sesuatupun yang didapat, dan tidak dapat dimundurkan kembali.

Waktu dan masa tidak dapat diputar mundur.

Terimalah cinta apa adanya.

Perkawinan adalah kelanjutan dari Cinta.
Adalah proses mendapatkan kesempatan, ketika kamu mencari yang terbaik diantara pilihan yang ada, maka akan mengurangi kesempatan untuk mendapatkannya.

Ketika kesempurnaan ingin kau dapatkan, maka sia - sialah waktumu dalam mendapatkan perkawinan itu, karena sebenarnya kesempurnaan itu hampa adanya.

From Ephanus (Indonesia Online)

Sangat bagus dibaca terutama untuk yang masih single dan susah menemukan orang yang tepat.

Thursday, February 28, 2008

My Alifia Birthday



Tak terasa pada tanggal 22 February 2008 kemarin Alifia sudah berumur satu tahun. Diulang tahunnya yang pertama dia sudah bisa berjalan dengan cukup baik dan bisa mengucapkan kata-kata "Apa, mama, papa ....". Dan yang pastinya dia tambah lucu dan manis saja dan tambah lengket dengan papanya ketika sudah pulang kantor.

Alifia yang lahir pada tanggal 22 February 2008 di Rumah Sakit Pertamina Balikpapn dengan operasi Cesar karena sewaktu persalinan tidak mau keluar normal walaupun ibunya sudah diinduksi 2 hari. Dia lahir ketika waktu sudah mulai menjelang subuh hari.

Mudah-mudahan Alifia bisa tumbuh menjadi anak yang sehat, berbakti kepada orang tua, bangsa & negara dan yang pastinya menjadi muslimah yang taat. Amin

Dan Happy Birthday Alifia Fakhirah Akhmad .....

Thursday, February 14, 2008

Untuk Istriku Tercinta

Bagaimana kita mengetahui apakah seseorang itu mencintai kita dengan tulus atau tidak.
Berikut ini ada beberapa tips yang mungkin dapat dipakai untuk mengetahuinya

Seseorang yang mencintai kamu, tidak bisa memberikan alasan mengapa ia mencintaimu. Dia hanya tau, di mata dia, kamulah satu satunya.

Seseorang yang mencintai kamu, sebenarnya selalu membuatmu marah / gila. Tp ia tidak pernah tau hal bodoh apa yang sudah ia lakukan, karna semua yang ia lakukan adalah untuk kebaikanmu.

Seseorang yang mencintai kamu, jarang memujimu. Tetapi di dalam hatinya kamu adalah yang terbaik, hanya ia yang tau.

Seseorang yang mencintai kamu, akan mencaci maki atau mengeluh jika kamu tidak membalas pesannya, karna ia peduli.

Seseorang yang mencintai kamu, hanya menjatuhkan air matanya di hadapanmu. Ketika kamu mencoba untuk menghapus air matanya, kamu telah menyentuh hatinya, dimana hatinya selalu berdegup / berdenyut / bergetar untuk kamu.

Seseorang yang mencintai kamu, akan mengingat setiap kata yang kamu ucapkan, bahkan yang tidak sengaja dan ia akan selalu menggunakan kata - kata itu tepat waktunya.

Seseorang yang mencintai kamu, tidak akan memberikan janji apapun dengan mudah, karna ia tidak mau mengingkari janjinya. Ia ingin kamu untuk mempercayainya dan ia ingin memberikan hidup yang paling bahagia dan aman selama lamanya.

Seseorang yang mencintai kamu, selalu memberitahumu untuk tidak berpikir terlalu banyak, karna ia sudah merencanakan semuanya untukmu.Ia ingin memberikan kehidupan yang terbaik di masa mendatang. Ia ingin memberikanmu suatu kejutan, percayalah dia dapat melakukannya.

Seseorang yang mencintai kamu, mungkin tidak bisa mengingat kejadian / kesempatan istimewa, seperti perayaan hari jadi. Tetapi ia tau bahwa setiap detik yang ia lalui, ia mencintai kamu, tidak peduli hari apakah hari ini.

Seseorang yang mencintai kamu, tidak mau berkata Aku mencintaimu dengan mudah, karna segalanya yang ia lakukan untuk kamu adalah untuk menunjukkan bahwa ia siap mencintaimu. Tetapi hanya ia yang akan mengatakan kata I Love You pada situasi yang spesial, karna ia tidak mau kamu salah mengerti, dia mau kamu mengetahui bahwa ia mencintai dirimu.

Seseorang yang benar - benar mencintai kamu, akan merasa bahwa sesuatu harus dikatakan sekali saja krn ia berpikir bahwa kamu telah mengerti dirinya.
Jika berkata terlalu banyak, ia akan merasa bahwa tidak ada yang akan membuatnya bahagia / tersenyum.

Seseorang yang mencintai kamu, akan pergi ke airport untuk menjemput kamu, dia tidak akan membawa seikat mawar dan memanggilmu sayang seperti yang kamu harapkan. Tetapi, iaakan membawakan kopermu dan menanyakan: "Mengapa kamu menjadi lebih kurus dalam waktu 2 hari?" dengan hatinya yang tulus.

Seseorang yang mencintai kamu, tidak tahu apakah ia harus menelponmu ketika kamu marah, tetapi ia akan mengirimkan pesan setelah beberapa jam. Jika kamu menanyakan: mengapa ia telat menelepon, ia akan berkata: Ketika kamu marah penjelasan dari dirinya semua hanyalah sampah. Tetapi, ketika kamu sudah tenang, penjelasannya baru akan benar - benar bekerja / manjur / berguna.

Seseorang yang mencintaimu, selalu memanggil kamu dengan sebutan gadis kecil. Tetapi sewaktu ia menginginkan untuk membuat keputusan besar, dialah org pertama yang ingin mendengar saran dari kamu.

Seseorang yang mencintaimu, tidak suka akan boneka kecil seperti : beruang teddy.
Tapi ia akan selalu meletakkan boneka yang kamu hadiahkan di atas tempat tidurnya.

Seseorang yang mencintaimu, saat bertengkar, dia akan meminta maaf dengan tak terkontrol (secara terus menerus) meskipun kamu yang bersalah dan nantinya ia akan mengirimkan pesan kepadamu : "Sayang, sebenarnya itu adalah kesalahan kamu dan kamu sendiri sudah mengetahuinya" .

Seseorang yang mencintaimu, ketika merindukanmu, ia ingin membelikanmu seikat mawar dan menunggu dengan bodohnya di bawah apartemenmu. Tapi ia tidak pernah tau, apa yang ia beli adalah bunga aster. Tapi itu tidak menjadi masalah, karna dalam hatinya itu ialah bunga mawar.

Seseorang yang mencintaimu, jarang mengatakan kata - kata manis. Tetapi kamu tau, kecupannya sudah menyalurkan semua hasratnya kepadamu.

Tulisan Dari Ephanus (Indonesia Online)

Saturday, January 26, 2008

Selamat Jalan Pak BA & Selamat Datang Pak SP




Setelah 2 Tahun 11 Bulan dibawah kepimpinan Pak BA akhirnya Beliau di mutasikan ke tempat yang baru di Jawa Tengah dengan posisi yang sama sebagai GM. Dan sebagai penggantinya adalah Pak SP.

Banyak prestasi yang telah diraih Regional Kalimantan dibawah pimpinan Pak BA salah satunya adalah pencapai KPI yang sangat baik disemua aspek. Pak BA adalah type orang yang perfeksionis, pintar, pekerja keras, rajin & dekat dengan bawahan. Saya sangat banyak mendapat pelajaran berharga dari Beliau, salah satunya adalah bagaimana untuk selalu berpikir jauh kedepan, berpikir preventive daripada corrective dan bagaimana mengusahakan segala sesuatu menjadi suatu yang ideal. Satu pesan dari Beliau yang saya sangat ingat adalah bagaimana membuat organisasi Regional Kalimantan adalah sebuah system yang mandiri bukan tergantung kepada personal sehingga siapapun orang yang berada disitu maka orang tersebut tinggal melanjutkan system yang sudah ada.

Mudah-mudahan Pak SP yang sepertinya stylenya agak berbeda dengan GM sebelumnya bisa membawa Regional Kalimantan minimal sama dengan prestasi sebelumnya ataupun bahkan jauh lebih baik. Dan yang pastinya waktu yang akan menjawab semua ini.

Selamat Jalan Pak BA, mudah-mudahan sukses di tempat yang baru.

Wednesday, January 2, 2008

Ucapan Tahun Baru 2008

Inilah ucapan-ucapan Tahun Baru 2008 yang aku terima :

1. Kami keluarga besar ( pt. Wibel & Pss ) mengucapkan kpd : Mitra bisnis, Kerja, Sdr (i) teman dll, Selamat Tahun Baru, semoga Thn 2008 akan lebih baik dari th kemaren, dan kesuksesan akan menyertai kita semua, amin. Salam Imam khoiri & keluarga.

2. Selamat tahun baru 2008 semoga sukses selalu

3. B4 we realize the truth,don't waste the chance in front of us in 2008.But always remember the years behind us that keep u fight through the years.'koi n family'

4. Selamat Malam. Salam Honda..Bpk & Ibu Custmer Honda yang Berbahagia. Selamat Menyongsong Datangnya Tahun Baru 2008 bersama keluarga & rekanan. Semoga di Tahun 2008 membawa berkah & kesuksesan bagi kita semua serta selalu sehat & tetap semangat..AMIN. ( EKA - HONDA SJ KALTIM ).

5. Met mlm Bro n Sist..Met Taon Baru 2008..makin ASIK n makin Pe De..Penuh Keberkahan-Kebahagian-Kejayaan Selalu..Amin..SUKSES Semua..!!(Pepenk n Klrga)

6. ...the past is what made what you are in the present and most importantly make u prepare for the future..
Whising you all the best for year 2008
Wassalm- Anni-

7. Yesterday is a history, today is a present & tommorow is a bless. May the coming year brings us peace,harmony n health ¤ HåpPy NèW YeÄr 2008
Ayub Pasaribu

8. Past is xperience Present is xperiment Future is xpectation So use ur xperience in ur xperiment 2 achieve ur xpectation Happy New Year!! (Rafie-Niar-Salwa)

9. All happen at 2007 is a memory, next year is new plan, hope and best wishes. Happy Nu year 2008 ! (Edi Karyoto & Fam)

10. Tuuinnng tereteretet DUAR!!! Soon year 2008 will come,a great moment for a new hope to achieve n have better life,better attitude,healthy,happiness and many other things we wish n pray in this life.May God always be with us and bless us all,may 2008 be a great year for all of us.HaPpY NeW yEaR deAr!!!!!!! -anky-

11. Thank you for your kind continous support through 2007. Best wishes for a happy and prosperous new year 2008.Kind regards,Ian

12. Slamat tahun baru juga. Mammuare na madeceng maneng jama2nge ye taungnge. Amin

Happy New Year 2008 For All